Didedikasikan Untuk Seluruh Guru di Indonesia REMBO KALOKO Rilis Single "Ki Hajar"

Ruang Riuh - REMBO KALOKO merupakan seorang penyanyi solois dan vokalis band beraliran reggae yang lahir dan dibesarkan di Kota Metro, Lampung, Indonesia. Lahir dan besar di keluarga dan lingkungan pecinta seni membuatnya memiliki kecintaan dalam segala hal yang berbau seni. 
Didedikasikan Untuk Seluruh Guru di Indonesia REMBO KALOKO Rilis Single "Ki Hajar"
Didedikasikan Untuk Seluruh Guru di Indonesia REMBO KALOKO Rilis Single "Ki Hajar"
Selain aktif sebagai seorang Vokalis Band Reggae asal Kota Metro "GINGSOUL", Rembo Kaloko juga merupakan penyanyi solo dengan beberapa karya yang telah tercipta dan dirilis. Rilisan single pertama Rembo Kaloko yang di rilis melalui Label lokal Lampung SPRG record adalah "Senja Yang Tersisa" Yang sudah bisa di streaming sejak awal Maret 2023 yang silam. 

Melalui karya-karya solonya, Rembo Kaloko mencoba sisi lain dari dirinya yang memiliki kecintaan kepada banyak genre musik dan lebih mengeksplorasi dalam beberapa tema dan aransemen lagu. Terutama pengaruh dari penyanyi seperti "Iwan Fals" Yang membuat karya Solo Rembo Kaloko lebih terkesan Balada, bertema Sosial, Kemanusiaan, Alam dan tentang Pendidikan. 

Di dalam lagu "KI HAJAR" ini, Rembo Kaloko bekerja sama dengan seorang penulis buku asal kota kembang "Bandung", bernama ARI WIRAHADI yang menulis lirik lagu tersebut dan di padukan dengan pilihan nada dari Rembo Kaloko dan kembali di rilis ke seluruh Digital Stream Provider (DSP) melalui Label lokal Lampung yang telah banyak mengangkat karya dari musisi lokal Lampung "SPRG Record".

Lagu "KI HAJAR" mengangkat tema tentang Pendidikan dan akan dirilis pada 1 Desember 2023 sebagai momentum Hari Guru Nasional yang jatuh pada pada 25 November 2023. Lagu ini tercipta dan terinspirasi dari tokoh Nasional Indonesia dalam Bidang Pendidikan yaitu Ki Hajar Dewantara yang merupakan Pahlawan Nasional Indonesia. 

Rembo Kaloko berharap Lagu ini bisa diterima oleh seluruh kalangan masyarakat Indonesia dan lewat lagu ini Rembo Kaloko berharap  semoga seluruh Guru di Indonesia semakin maju dalam hal kesejahteraan nya demi memajukan Pendidikan di Indonesia. Lagu "KI HAJAR" ini melalui proses rekaman, mixing dan mastering di SAMMA Production melalui tangan dingin Iguh P. Putra.

Dan melalui lagu ini pula harapan Rembo Kaloko akan menjadi sebuah acuan bagi para pendengar untuk lebih mengingat lagi arti pentingnya dari sebuah pendidikan dan lebih mengenang serta menghargai akan jasa para para pahlawan tanpa tanda jasa yang tak lain merupakan sosok seorang Guru.

Song Credit :
Lyric: Ari Wirahadi
Song: Putra Galih Kaloko
Producer: Ari Wirahadi
Composer: Y. Alvin Nopan S. & Putra Galih Kaloko
Arranger: Y. Alvin Nopan S. 
Music Director: Alvin Nopan S, Iguh P. Putra
Recording, Mixing, Mastering: Samma Production
Digital Distribution & Publishing : SPRG Record

Session Musicians :
Vocals: Rembo Kaloko
Guitars: Huda Karsa
Bass & Drums: Iguh P. Putra

Posting Komentar untuk "Didedikasikan Untuk Seluruh Guru di Indonesia REMBO KALOKO Rilis Single "Ki Hajar""